Diskominfo Jajagi Kerjasama Hadapi Industri 4.0

Era industri 4.0 pada saat ini sudah tidak dapat dihindari lagi, termasuk implementasinya di bidang pemerintahan. Era industri 4.0 adalah sebuah tren untuk otomasi, sistem cerdas dan pertukaran data terkini dalam teknologi industri. Istilah ini mencakup sistem siber-fisik, internet untuk segala, komputasi awan, dan komputasi kognitif. Hal ini digerakkan oleh data melalui teknologi machine learning dan Artificial Intelligence (kecerdasan buatan).

Dalam industri 4.0 pelaku industri memberikan peran kepada komputer untuk saling terhubung dan berkomunikasi satu sama lain dan akhirnya membuat keputusan tanpa keterlibatan manusia. Kombinasi dari sistem fisik-cyber, Internet of Things (IoT), dan Internet of Systems membuat industri 4.0 menjadi semakin memungkinkan, serta membuat sebuah sistem pintar menjadi kenyataan.

Jika diimplementasikan dalam bidang pemerintahan maka peran industri 4.0 adalah bagaimana pengambilan keputusan dan pelayanan kepada masyarakat dapat dilakukan secara otomatis, efektif dan efisien dengan menggunakan sistem cerdas serta pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi.

Berkaitan dengan hal tersebut, pada tanggal 20 Februari 2019 lalu Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Indramayu mendapat sebuah kehormatan untuk mengikuti Biznet Technovillage.

Biznet merupakan sebuah perusahaan yang fokus bergerak di bidang telekomunikasi dan multimedia, yang memiliki komitmen untuk membangun infrastruktur modern dengan tujuan mengurangi kesenjangan digital Indonesia dengan negara berkembang lainnya. Biznet memiliki dan mengoperasikan jaringan Fiber Optic tercanggih dan Data Center terbesar di Indonesia.

BACA  Ketua Pokja GLN Gareulis Kabupaten Indramayu, Raih Penghargaan Koordinator Inspiratif

Ada beberapa produk yang ditawarkan Biznet kepada Pemerintah Kabupaten Indramayu melalui Dinas Komunikasi dan Informatika. Produk-produk tersebut diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan performa Pemerintah Kabupaten Indramayu dengan tidak melupakan improvement untuk menjaga kinerja produk tersebut.

Beberapa produk yang ditawarkan tersebut antara lain: internet broadband dengan bandwidth di atas 100 mbps, jasa co-location server, jasa cloud computing, dan penyewaan data center
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Indramayu, Aan Hendrajana mengatakan bahwa saat ini puas dengan pelayanan yang diberikan oleh Biznet, khususnya untuk layanan internet broadband yang dikelola oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Indramayu dan didistribusikan ke seluruh SKPD dan kecamatan di wilayah Kabupaten Indramayu.

Aan menambahkan, perlu kajian mendalam untuk memanfaatkan layanan Biznet lainnya karena mengingat harus mempertimbangkan aspek hukum, visi misi daerah, kebijakan serta anggaran pemerintah daerah kabupaten Indramayu. Aan juga memerintahkan Kepala Bidang TIK untuk melakukan kajian memanfaatkan layanan dan kerjasama dengan Biznet selanjutnya. (Aa DENI/Diskominfo Indramayu)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top