Lagi, Laboling D’Ayu Diserbu Warga

DISKOMINFO INDRAMAYU – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Indramayu terus melakukan inovasi dan terobosan dalam memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat Indramayu.

Salah satunya melalui kegiatan Laboling D’Ayu atau ‘Pelayanan Rebo Keliling Dokumen Adminduk Indramayu’. Seperti yang terlihat Rabu (28/08/2019), masyarakat menyerbu pelayanan yang dilaksanakan di Pasar Karangampel.

Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Indramayu, Moh. Iskak Iskandar menjelaskan, dalam satu minggu sekali setiap hari rabu petugas Disdukcapil akan keliling ke berbagai pasar untuk langsung melayani masyarakat yang tengah melakukan aktivitas di pasar.

Dalam kegiatan Laboling D’Ayu tersebut, pihaknya melayani perekaman KTP elektronik, pelayanan kartu keluarga (KK), pelayanan akta kelahiran, dan pelayanan akta kematian. Untuk KTP elektronik akan keluar dalam bentuk surat keterangan, sementara dokumen lainnya bisa langsung jadi ditempat.

“Terkadang masyarakat lupa untuk mengurus administrasi kependudukannya karena mereka sibuk dalam beraktivias, untuk itu kita jemput bola ke pasar-pasar harapannya kita bisa menjangkau para pedagang maupun masyarakat lainnya yang datang ke pasar,” tegas Iskandar.

Pada Laboling D’Ayu tersebut, berhasil melakukan perekaman KTP elektronik sebanyak 14 orang, cetak surat keterangan sebanyak 44 orang, akta kelahiran sebanyak 78 orang, dan kartu keluarga sebanyak 55 orang.

Salah seorang warga Kecamatan Karangampel, Samsudin merasa puas dengan kegiatan Disdukcapil yang dilaksanakan di Pasar Karangampel tersebut karena dirinya tengah membutuhkan pembuatan akta kelahiran bagi anaknya.

BACA  Ratusan Balita di 2 Desa Wilayah Kerja Puskemas Lohbener Jadi Sasaran Imunisasi Polio Putaran Kedua

“Sukses, saya bikin akte kelahiran bagi anak saya langsung jadi. Terima kasih kepada para petugas,” kata Samaudin. (Aa Deni/Diskominfo Indramayu)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top