Meriah, Masyarakat Jatibarang Baru Padati Unjungan Mbah Buyut Godong

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU – Unjungan Mbah Buyut Godong di Desa Jatibarang Baru Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu yang dikemas dalam karnaval budaya dan diiringi musik organ tunggal menjadi kemeriahan yang tak lepas dari perhatian dan pandangan masyarakat untuk menghabiskan waktu akhir pekannya.

Diketahui bersama, Pemerintah Desa Jatibarang Baru Kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu baru saja menggelar kegiatan Unjungan Mbah Buyut Godong pada hari Minggu, 13 November 2022. Terlihat masyarakat Desa Jatibarang Baru memadati jalan-jalan sepanjang area menuju Pesarean Mbah Buyut Godong.

Bahkan tak sedikit warga membawa nasi tumpeng komplit dengan lauk pauknya yang kemudian dikumpulkan di halaman Pesarean Mbah Buyut Godong, hal ini sebagai wujud rasa syukur terhadap hasil bumi yang melimpah kepada sang Maha Pencipta.

Rangkaian acara Unjungan Mbah Buyut Godong dimulai dengan doa bersama yang melibatkan tokoh ulama, tokoh masyarakat, pemerintah desa setempat dan masyarakat yang mengharapkan kegiatan unjungan dapat berjalan lancar tanpa hambatan.

Kuwu Desa Jatibarang Baru H.Surana melalui Kliwon Zahry menyatakan, pihaknya merasa bersyukur karena acara Unjungan Mbah Buyut Godong tahun ini bisa diadakan dengan meriah, mengingat selama 2 Tahun masa pandemi covid-19 acara tersebut diselenggarakan tanpa kemeriahan seperti pada umumnya.

“Momentum unjungan sangat ditunggu-tunggu oleh masyarakat. Karena ada banyak kegiatan dari karnaval dan hiburan pentas seni untuk menghibur warga sekitar,” katanya.

BACA  Program Puspa Bupati Indramayu Peroleh Dukungan Dari Berbagai Pihak

Kliwon Zahry menambahkan, pihaknya menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara ini, baik tingkat Forkopimcam maupun seluruh elemen masyarakat, khususnya warga Jatibarang Baru.

Sementara itu Kartini selaku Ketua Panitia Unjungan Mbah Buyut Godong mengungkapkan dirinya mengucapkan terimakasih kepada Pemdes Jatibarang Baru yang telah mendukung sepenuhnya atas terselenggaranya acara ini.

“Terimakasih juga kepada seluruh lapisan masyarakat, khususnya warga Jatibarang Baru yang telah bergotong-royong demi mensukseskan acara unjungan Mbah Buyut Godong,” ungkapnya.

Kartini berpesan, semoga lewat momentum unjungan Mbah Buyut Godong, tali silaturahmi antar warga Desa Jatibarang Baru semakin erat, tambah kompak, dan makin guyub.

“Mari kita bersama-sama menjaga, merawat dan melestarikan adat-istiadat daerah kita, Kalau bukan kita siapa lagi!. Semoga kedepannya acara unjungan Mbah Buyut Godong akan terus ada, dan lebih meriah lagi,” harapnya. (N/MTQ—Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top