Dukcapil Mlayu Diserbu Masyarakat Kedokan Bunder

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU — Program Dukcapil Mlayu yang diinisiasi oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Indramayu, direspon antusias oleh masyarakat Kecamatan Kedokanbunder.

Seperti yang terlihat pada Selasa (2/11/2021), kegiatan Dukcapil Mlayu dipusatkan di Desa Jayalaksana. Ratusan warga dengan membawa berbagai persyaratan langsung menyerbu kantor desa tersebut untuk mengurus administrasi kependudukan (Adminduk) yang belum sempat dibuatnya.

Kepala Disdukcapil Kabupaten Indramayu, Mohammad Iskandar menjelaskan, Dukcapil Mlayu melayani pembuatan Akta Kelahiran, Akta Kematian, dan Kartu Identitas Anak (KIA). Untuk Kecamatan Kedokanbunder dijadwalkan tanggal 2-4 Nopember 2021 yang dilaksanakan di Desa Jayalaksana, Cangkingan, dan Kedokanagung.

Sebelumnya, Disdukcapil telah melaksanakan program Dukcapil Mlayu diberbagai kecamatan secara bergilir.

“Untuk Kecamatan Kedokanbunder ini dapat jadwal awal Nopember selama tiga hari. Hari ini antusias masyarakat sangat luar biasa,” kata Iskandar.

Di tempat yang sama, Camat Kedokanbunder, Andri M. Shaleh melalui Kasi Yanmas Titin Hartini mengatakan, desa-desa di Kecamatan Kedokanbunder sangat antusias menyambut program ini karena mereka bisa mendapatkan Adminduk secara cepat pada hari itu juga.

Pihaknya berharap, meskipun hanya dijadwalkan selama 3 hari. Masyarakat dari desa lainnya bisa memanfaatkan kesempatan tersebut untuk bisa datang ke desa tempat berlangsungnya Dukcapil Mlayu.

Sementara itu 2 orang warga Desa Jayalaksana, Iip Apipah dan Jefry Pamungkas mengatakan, dirinya berterima kasih karena telah mengurus adminduk secara cepat dan langsung jadi pada hari itu juga. (Kiriman Berita dari Kecamatan Kedokan Bunder: Diolah kembali oleh Tim Publikasi Diskominfo Indramayu).

BACA  Bupati Indramayu Optimalkan Pajak Daerah
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top