GPM Serempak, 100 Ton Beras Didistribusikan ke Seluruh Kecamatan di Indramayu

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU – Kebutuhan bahan pokok jelang Hari Raya Idulfitri makin meningkat. Untuk itu dibutuhkan stok yang melimpah agar harga terus turun sehingga masyarakat terbantu dalam memperoleh bahan pokok tersebut.

Pemerintah Kabupaten Indramayu bersama Perum Bulog Indramayu, Jum’at (5/4/2024) secara serentak kembali melaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM) di 31 kecamatan se-Kabupaten Indramayu.

Bupati Indramayu Nina Agustina menjelaskan, GPM yang dilaksanakan secara serentak ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat dalam memperoleh bahan kebutuhan pokok terutama beras jelang Hari Idulfitri 1445 H. Selain itu, GPM juga merupakan upaya intervensi harga agar bisa turun dan inflasi bisa terjaga di Kabupaten Indramayu.

“Hari ini kita lakukan GPM serentak di semua kecamatan di Kabupaten Indramayu. Kita berharap masyarakat mudah mendapatkan bahan sembako dan inflasi bisa kita tekan,” kata Nina, ketika meninjau GPM di Kecamatan Patrol.

Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Indramayu, Sugeng Heriyanto mengatakan, total beras yang disediakan pada GPM kali ini sebanyak 100 ton yang didistribusikan ke seluruh kecamatan.

Setiap kecamatan rata-rata menerima 3 ton, namun ada beberapa kecamatan yang 5 ton dan 6 ton disesuaikan dengan jumlah desa yang ada.

“Semakin dekat Hari Idulfitri, kita berharap ini dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhannya,” kata Sugeng.

Ny. Fuji warga Desa Bugel Kecamatan Patrol mengatakan, pihaknya sangat terbantu dengan adanya GPM ini karena mendapatkan beras murah yang disediakan oleh pemerintah.

BACA  Senyum Sumringah Para Petugas Kebersihan, Terima THR dari Bupati Indramayu

“Alhamdulillah terima kasih banyak saya mendapatkan beras murah jelang hari raya ini. Kalau bisa sih ya sering-sering diadakan setiap bulan ya bu,” kata Fuji. (Diskominfo Indramayu)

Penulis : Aa Deni
Editor : Bambang

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top