Jasa Raharja Indramayu Bahas Sinergi Keselamatan Lalu Lintas dan Peningkatan Penerimaan Daerah

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU – Dalam rangka memperkuat koordinasi dan sinergi antar pemangku kepentingan di bidang keselamatan lalu lintas dan pelayanan penerimaan daerah, Jasa Raharja Cabang Indramayu menggelar Rapat Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) yang di Barrak Café & Resto, Indramayu, Kamis sore (22/5/2025).

Kegiatan ini menghadirkan sejumlah perwakilan penting dari berbagai instansi, di antaranya Kepala Cabang Jasa Raharja Indramayu Afriyanti, Kepala Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3D) Wilayah Kabupaten Indramayu II/Samsat Haurgeulis Deni Handoyo, Plt Kepala P3D Wilayah Kabupaten Indramayu I/Samsat Indramayu Dwi Yudhi Ginanto Rahman, Kanit Gakkum Satlantas Polres Indramayu Ipda Vikki Deska Nurdian, serta Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Diskominfo Indramayu Agus Muttaqien. Hadir pula perwakilan dari Dinas Perhubungan, Badan Pendapatan Daerah, dan Bank BJB.

Dalam forum tersebut, sejumlah agenda strategis dibahas, seperti upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Indramayu, evaluasi penerimaan pajak kendaraan bermotor melalui Samsat, serta penyusunan rencana program kerja yang berkelanjutan.

Kepala Cabang Jasa Raharja Indramayu, Afriyanti, menyampaikan pentingnya forum ini dalam membangun kolaborasi lintas sektor.

“Melalui forum ini, kami ingin memperkuat komunikasi dan kolaborasi antar instansi guna mewujudkan lalu lintas yang aman, tertib, dan berkeselamatan, sekaligus meningkatkan kontribusi terhadap penerimaan daerah,” ujarnya.

Afriyanti juga menjelaskan bahwa Jasa Raharja memiliki peran strategis dalam memberikan perlindungan dan santunan kepada korban kecelakaan lalu lintas.

“Jasa Raharja merupakan BUMN yang bergerak di bidang asuransi sosial. Dana santunan berasal dari iuran wajib penumpang angkutan umum serta sumbangan wajib kendaraan bermotor. Untuk itu, kami sangat mengharapkan masyarakat dapat membayar pajak secara rutin setiap tahun agar perlindungan bisa diberikan secara maksimal,” jelasnya.

Lebih lanjut, Afriyanti menekankan action plan keselamatan lalu lintas pada tahun 2025 diarahkan melalui program strategis berbasis data dan teknologi, termasuk edukasi publik, kolaborasi multi-stakeholder, pemberdayaan masyarakat, serta inovasi berkelanjutan.

“Dengan integrasi teknologi dan kolaborasi berkelanjutan, kita ingin menciptakan ekosistem transportasi yang aman dan berkelanjutan,” tambah Afriyanti.

Sementara itu, Kepala P3D Wilayah Kabupaten Indramayu II/Samsat Haurgeulis, Deni Handoyo, mengungkapkan adanya trend positif pada penerimaan pajak kendaraan bermotor.

“Adanya program pemutihan pajak sangat berdampak positif. Per 21 Mei 2025, Samsat Indramayu dan Haurgeulis berhasil masuk dalam 10 besar capaian tertinggi persentase penerimaan PKB di Jawa Barat, masing-masing di posisi lima dan enam,” ujarnya.

Deni berharap program tersebut mendorong kesadaran masyarakat untuk membayar pajak secara rutin.

“Pajak yang dibayarkan masyarakat sangat penting untuk membiayai pembangunan daerah. Kami berharap tren ini terus berlanjut,” katanya.

Dalam kesempatan yang sama, Kepala Bidang IKP Diskominfo Indramayu, Agus Muttaqien, menyatakan kesiapan Diskominfo untuk mendukung kampanye keselamatan lalu lintas dan edukasi pajak kendaraan.

“Kami akan aktif berkolaborasi dengan Samsat, Bapenda, dan instansi lainnya dalam mendiseminasikan pesan-pesan keselamatan berlalu lintas dan mengajak masyarakat untuk taat pajak,” ujarnya.

Dukungan serupa juga disampaikan oleh perwakilan dari Satlantas Polres Indramayu, Dinas Perhubungan, Badan Pendapatan Daerah, dan Bank BJB. Masing-masing instansi menyatakan komitmen nya untuk terus berkontribusi dalam peningkatan kesadaran berlalu lintas serta optimalisasi pendapatan daerah dari sektor pajak kendaraan bermotor. (Diskominfo Indramayu)

Penulis: Fikri
Editor: Aa Deni

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top