Kapolres Indramayu: “Semoga Tercipta Kamtibmas Yang Lebih Baik”

Loading

Sidak Satkamling Wiralodra Presisi Di Kecamatan Sindang

 

DISKOMINFO INDRAMAYU – Kehadiran program Satkamling Wiralodra Presisi yang diluncurkan di Desa Tugu Kecamatan Lelea pada Jumat (17/2/2023) lalu diharapkan dapat menciptakan suasana keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang lebih baik serta dapat menekan angka kriminalitas di lingkungan wilayah hukum Polres Indramayu.

Selain itu, tanggung jawab dalam menjaga kamtibmas tidak semata hanya tugas anggota POLRI saja, melainkan pula peran aktif masyarakat juga turut andil guna terciptanya kamtibmas yang lebih baik.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar saat mengunjungi Satkamling di Desa Sindang dan Babadan, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, Selasa (7/3/2023).

“Harapan dari kegiatan Satkamling Presisi ini adalah terciptanya Kamtibmas yang lebih baik lagi di samping itu ada peran serta dari masyarakat dalam usaha Polri untuk menciptakan Kamtibmas yang bukan saja kewajiban polisi ini dikarenakan angka kebutuhan polisi dengan jumlah masyarakat tidak seimbang sehingga butuh dukungan dan peran serta masyarakat,” ujarnya.

Dalam kunjungannya, Fahri Siregar juga meminta jajaran perangkat desa untuk dapat lebih proaktif dalam menjalin kedekatan terhadap masyarakat serta diharapkan dapat dibentuknya gugus tugas yang lebih terperinci dengan disertai koordinasi yang lebih intensif dengan pihak keamanan terkait, dalam hal ini Bhabinkamtibmas dan Babinsa yang bertugas di tingkat desa.

“Saya harap pemerintah desa dapat lebih proaktif dalam menjalin komunikasi dengan masyarakat serta meningkatkan koordinasi dengan pihak keamanan, terlebih lagi menjelang datangnya masa pesta demokrasi pemilu serentak 2024” pintanya.

BACA  UPP Saber Pungli Kabupaten Indramayu Kembali Terima Laporan Dugaan Pungli Dalam Acara Perpisahan Salah Satu Sekolah

Diterangkan Fahri, dilaksanakannya kunjungan ke lokasi-lokasi satkamling bertujuan untuk memastikan program Satkamling Wiralodra Presisi yang berjumlah 317 berjalan sesuai dengan yang telah direncanakan.

Tak hanya itu, Kapolres Indramayu juga melakukan pengecekan di beberapa lokasi potensial guna dibangunkan posko satkamling sehingga jumlahnya dapat lebih banyak.

”Hari ini kami mengadakan kegiatan Asistensi dan Supervisi terhadap pelaksanaan Satkamling Wiralodra Presisi yang berjumlah 317 desa dan kami juga mau memastikan bahwa semuanya sudah aktif di samping itu kami juga melihat ada beberapa lokasi yang bisa dibuatkan satkamling kembali sehingga jumlahnya jauh lebih banyak,” terangnya.

Pada kesempatan yang sama, Kapolres Indramayu juga menyempatkan diri untuk berbincang dengan petugas satkamling dan jajaran pemerintah Desa Sindang secara terperinci terkait dengan luas wilayah, kultur masyarakat serta sejarah Desa Sindang.

Kunjungan Kapolres Indramayu dalam meninjau kondisi di lapangan terkait pelaksanaan satkamling tersebut turut di dampingi Kabag Humas Polres Indramayu, Camat Sindang, Suyitno, Kapolsek Sindang, AKP Saefullah, Kuwu Desa Sindang, Carnita, serta pihak keamanan Desa Babadan. (WS/MTQ – Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top