Lucky Hakim Jadi Narasumber Sekolah Politik, Bahas Strategi Penguatan Ekonomi Berkelanjutan

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU — Bupati Indramayu, Lucky Hakim, menjadi salah satu pemateri dalam kegiatan Sekolah Politik Angkatan IV yang digelar oleh Hilal Himawan Institute pada Sabtu (26/4/2025).

Adapun materi yang disampaikan Bupati Indramayu bertajuk Kontribusi Aktif Pemerintah Kabupaten Indramayu dalam Sektor Ekonomi Melalui Program yang Dicanangkan yang menekankan integrasi kebijakan ekonomi dengan pembangunan berkelanjutan.

Dalam paparannya, Bupati Lucky Hakim memaparkan fokus pembangunan tahun 2025-2029 yang memiliki tiga aspek utama yakni transformasi sosial berlandaskan nilai-nilai religius, transformasi ekonomi yang mengusung prinsip ekonomi kerakyatan, dan tata kelola pemerintahan.

“Kami berkomitmen menciptakan ekosistem ekonomi tangguh dan inklusif melalui pemberdayaan UMKM, modernisasi sektor pertanian dan perikanan, serta pembangunan infrastruktur penunjang,” ujarnya.

Bupati juga merinci target makro pembangunan hingga 2029, antara lain peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dari 69,25 menjadi 73,12, penurunan tingkat kemiskinan hingga 9%-8%, dan penurunan pengangguran hingga 4,46%. Selain itu hilirisasi komoditas unggulan daerah seperti mangga gedong gincu dan produk perikanan serta komoditas pertanian tanaman pangan turut menjadi perhatian pemerintah daerah.

“Kolaborasi dengan pemerintah provinsi dan pusat serta seluruh komponen masyarakat menjadi kunci,” tambah Lucky Hakim.

Selain itu, penyelenggaraan pelatihan kerja berbasis kompetensi kebutuhan pasar kerja dan industri serta peningkatan UMKM juga menjadi salah satu kebijakan yang dijalankan Pemkab Indramayu dalam penguatan perekonomian.

Kegiatan ini juga menjadi forum interaktif untuk membangun dan mendorong partisipasi aktif generasi muda dalam pembangunan daerah.

Sementara itu anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Hilal Himawan mengapresiasi penyampaian materi yang disampaikan Bupati Indramayu, melalui kolaborasi yang dibangun oleh Pemkab Indramayu dengan seluruh pihak dapat menjadi pendorong dalam menyukseskan pembangunan yang berkelanjutan.

(Diskominfo Indramayu)

Penulis: Fikri
Editor: Aa Deni

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top