Penuhi Gizi Anak Stunting, Diskominfo Indramayu Perhatikan Takaran Gizi Anak Asuh

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU – Setiap dua kali dalam satu minggu, Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Indramayu bersama Pemerintah Kecamatan Tukdana dan Puskesmas Kerticala kembali melaksanakan Pemberian Makanan Tambahan  (PMT), Kamis (06/06/2024).

Plt. Kepala Diskominfo Indramayu yang diwakili Kepala Bidang Statistik dan Persandian Diskominfo Indramayu, Kiky Nurhakiky mengatakan, dalam pelaksanaan PMT tersebut, Diskominfo Indramayu bersama tim binaan wilayah di Kecamatan Tukdana, sangat memperhatikan takaran gizi yang dikonsumsi oleh anak asuh stunting.

“Pada setiap menjelang pembagian PMT ini, kami dari Diskominfo Indramayu selalu berkoordinasi dengan Pemcam Tukdana dan Puskesmas Kerticala untuk mengetahui perkembangan dan kebutuhan takaran gizi yang sesuai untuk anak asuh kami,” ujarnya.

Menurut Camat Tukdana, H. Mohammad Hidayat, menu PMT yang berupa kudapan dan buah tersebut, sangat bervariasi serta bergizi pada setiap pelaksanaanya.

“Alhamdulillah, pada setiap pelaksanaanya, PMT yang kami berikan sangat bervariasi dan tentunya bergizi, agar para anak asuh stunting tidak merasa bosan,” ungkapnya.

Kemudian sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Daerah dalam Penurunan stunting, pemberian PMT tersebut dilaksanakan di Kantor Kecamatan Tukdana. Selain itu Diskominfo Indramayu serta tim dari Kecamatan Tukdana juga memberikan PMT, langsung ke rumah si anak asuh stunting di Desa Karangkerta .

Diketahui, PMT adalah bentuk rangkaian dari Program Orang Tua Asuh Anak Stunting (OTAAS) yang merupakan gerakan yang diinisiasi Bupati Indramayu, Nina Agustina dalam mendukung program pemerintah pusat dengan membagi tugas pada Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) agar dapat menjadi orang tua asuh bagi balita dan baduta yang berada di wilayah binaan dengan memberikan bantuan makanan tambahan setiap dua kali dalam satu minggu. (Diskominfo Indramayu)

BACA  Bakesbangpol Indramayu Fasilitasi Pembentukan Tim Formatur Pembentukan Pengurus FKUB Kabupaten Indramayu

Penulis : Isnaini
Editor : Bambang

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top