RSUD Indramayu Pastikan Tarif Parkir Normal

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU — Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Indramayu sempat menjadi pembahasan netizen Kota Mangga akibat tarif parkir kendaraan yang disebut mahal oleh salah satu akun media sosial masyarakat Indramayu.

Menanggapi infomasi tersebut, Kepala RSUD Indramayu dr. Deden Boni Koswara mengatakan, pihak manajemen sudah melakukan pembenahan terkait tarif parkir tersebut dengan memberlakukan Tarif Flat atau tanpa hitungan jam.

“Kami dari manajemen RSUD Indramayu sudah melakukan pembenahan terkait masalah parkir yaitu dengan pemberlakuan tarif parkir secara Flat yaitu Motor 2 ribu dan Mobil 3 ribu rupiah,” katanya saat dikonfirmasi via WhatsApp, Jum’at (28/1/2022).

Deden menegaskan, dengan pemberlakuan tarif Parkir Flat tersebut jika kemudian hari masih terdapat informasi tarif parkir kembali mahal, masyarakat bisa menghubungi langsung nomor aduan 0234-272655 atau via WhatsApp di nomor 08112124440.

“Jika ada bukti diluar ketentuan tersebut dapat menghubungi kami dengan melampirkan bukti tersebut, supaya dapat kami tindaklanjuti segera,” tegasnya

Deden menambahkan, bukan hanya persoalan parkir yang dibenahi oleh pihak manajemen tetapi juga sarana dan prasarana RSUD Indramayu akan terus ditingkatkan demi kenyamanan masyarakat dan untuk kelancaran pelayanan publik.

“Kami akan lakukan evaluasi terkait pengelolaan parkir secara terus menerus termasuk sarana dan prasarana supaya kedepan lebih nyaman,” pungkasnya. (Oyib/MTQ–Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

BACA  Jembatan Gantung Hampir Roboh, Pemdes Jatimulya Terisi Butuh Penanggulangan Segera
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top