Tingkatkan Ketahan Pangan, Camat Sliyeg Bersama Kuwu Majasih Bagikan Ratusan Bibit Cabai

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU — Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Sliyeg bersama dengan Pemerintah Desa (Pemdes) Majasih, penyuluh pertanian serta Ketua Kelompok Wanita Tani (KWT) Kemuning membagikan ratusan bibit cabai sebagai upaya untuk meningkatkan ketahanan pangan masyarakat Desa Majasih Kecamatan Sliyeg.

Bertempat di Desa Majasih, Senin (26/12/2022), sebanyak 300 bibit cabai diberikan secara langsung kepada 300 rumah oleh Camat Sliyeg Endang Ismiati.

Endang mengatakan, pembagian bibit cabai yang dilakukan bersama Kuwu Majasih Tati Sunarti, penyuluh pertanian, serta ketua KWT Kemuning Uniroh bertujuan meningkatkan ketahanan pangan keluarga.

“Ketahanan pangan dalam keluarga sangat penting sehingga perlu ditingkatkan terutama dengan adanya peran ibu untuk menyeimbangkan pola konsumsi keluarganya dalam pemilihan makanan yang tidak hanya sekedar mengenyangkan tapi juga memenuhi gizi,” katanya.

Lebih lanjut Endang menjelaskan, pemenuhan pangan tidak hanya dengan komoditas beras, melainkan juga dapat menggunakan komoditas lain seperti jagung, tomat, bawang, cabai serta berbagai jenis tanaman pangan dan sayuran lainnya.

Sementara itu, Uniroh menjelaskan, dirinya bersama Pemcam Sliyeg dan penyuluh pertanian mengajak masyarakat bersama-sama untuk memanfaatkan pekarangan rumah menjadi lahan pertanian yang produktif. Karena selain membuat lingkungan menjadi lebih menarik, nyaman, indah dan sehat namun juga dapat bermanfaat bagi keluarga.

“Pemanfaatan lahan pekarangan rumah menjadi penting dalam rangka mendukung ketahanan pangan, hal itu dikarenakan kebutuhan pangan keluarga secara kuantitas dan kualitas bisa terpenuhi dengan baik,” jelasnya. (FKR/MTQ–Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

BACA  440 Jemaah Calon Haji Kloter 25 KJT Kabupaten Indramayu Terbang Menuju Baitullah
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top