DISKOMINFO INDRAMAYU — Ketua Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Indramayu, Aspuri, didampingi Kepala Desa Jatimulya Rastim menyalurkan bantuan uang tunai sebesar 10 juta kepada Sukiyah.
Dikatakan Ketua BAZNAS Kabupaten Indramayu, bantuan uang tunai 10 juta ini sebagai bentuk kepedulian Bupati Indramayu Nina Agustina untuk menindaklanjuti musibah yang menerpa Sukiyah asal Desa Jatimulya Kecamatan Terisi yang rumahnya roboh akibat hujan deras dan angin kencang.
“Kami memberikan Bantuan untuk Ibu Sukiyah korban rumah roboh akibat hujan deras dan angin kencang,” katanya dikediaman Sukiyah di Desa Jatimulya Kecamatan Terisi Kabupaten Indramayu, Kamis (9/3/2023).
Sementara itu Kepala Desa Jatimulya, Rastim, mengucapkan terima kasih kepada Bupati Indramayu Nina Agustina dan BAZNAS Kabupaten Indramayu yang telah peduli terhadap warganya yang tengah terkena musibah.
Kepala Desa Rastim menambahkan, dirinya juga telah memberikan bantuan untuk perbaikan rumah Sukiyah. Namun terlebih dengan bantuan dana tunai BAZNAS Kabupaten Indramayu diharapkan memberikan manfaat sebaik-baiknya. (R/MTQ–Tim Publikasi Indramayu)