Bersepeda Setiap Sabtu, Lihat Kondisi Masyarakat

DISKOMINFO INDRAMAYU – Ada kegiatan rutin yang dilaksanakan rutin oleh Plt. Bupati Indramayu setiap hari Sabtu. Kegiatan tersebut yakni bersepeda santai dengan mengelilingi kecamatan dan kegiatan itu sekaligus juga dijadikan sebagai media untuk melihat langsung kondisi masyarakat Indramayu yang ada di kecamatan tersebut.

Sabtu (14/03/2020), Plt. Bupati Indramayu bersama dengan ratusan masyarakat dari berbagai elemen dan komunitas sepeda mengelilingi Kecamatan Lelea dengan start di Kantor Desa Lelea dan finish di Desa Tugu yang berjarak 12 kilometer.

Pada hari itu, setelah start dari Kantor Kuwu Desa Lelea rombongan langsung melintasi pasar Lelea dan disambut meriah oleh warga yang berada di pasar. Pada kesempatan itu, Taufik Hidayat menanyakan situasi yang tengah dialami warga masyarakat terkait dengan perdagangan dan situasi sosial di lokasi itu.

Setelah dari Pasar Lelea, selanjutnya Taufik Hidayat kembali melanjutkan bersepeda menuju ke arah selatan dan sepanjang jalan yang dilalui mendapatkan sambutan dari para pelajar dan masyarakat setempat.

Sampai di depan Puskesmas Tugu, selanjutnya Taufik Hidayat turun dari sepeda dan mengecek pelayanan dan situasi puskesmas tersebut. Di Puskesmas itu, langsung berdialog dengan masyarakat yang tengah berobat dan mengecek sarana dan prasarana yang dimiliki oleh Puskesmas Tugu.

“Puskesmas Tugu ini baru selesai dibangun, bangunannya bagus namun masih belum memiliki pagar dan bersebalahan langsung dengan sawah. Meski demikian kita harapkan pelayanannya harus terus ditingkatkan,” kata Taufik sembari melanjutkan bersepeda ke lokasi finish. (Aa DENI/Diskominfo Indramayu)

BACA  Ciptakan Kawasan Sport Center Tertib dan Nyaman Pemkab Indramayu Tertibkan Lapak Liar di Sport Center
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top