Ragam Kemeriahan Karnaval SCTV, Ada Senam Massal Aerobic Hari Jadi Indramayu ke-495

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU — Karnaval SCTV dalam memeriahkan Hari Jadi Indramayu ke-495 selain tampilnya sejumlah artis nasional untuk menghibur warga Kota Mangga, juga terdapat kegiatan lain yaitu Senam Massal Aerobic yang dilaksanakan di Lapangan Atletik Sport Centre Indramayu, Minggu (16/10/2022).

Karnaval SCTV dalam memeriahkan Hari Jadi Indramayu ini dilaksanakan selama 2 hari yakni sejak 15 hingga 16 Oktober 2022, penampilan sejumlah artis nasional di hari pertama seperti Drive, Trio Macan, Tasya Rosmala dan Govinda dengan Ruben Onsu, Nita Gunawan dan Indra Bekti sebagai Host.

Kemudian di hari ke dua ada Hijau Daun, Kuburan Band, Happy Asmara, Fitri Carlina dan Mawar De Jongh. Pada siang harinya penampilan dari Setia Band, Bian Gindas Feat Michael Cristian, Tri Suaka dan Nabila serta Cristie yang akan di pandu oleh Host Raffi Ahmad, Ruben Onsu dan Nita Gunawan.

Ribuan Warga Indramayu meramaikan Lapangan Atletik Sport Centre Indramayu, kehadirannya selain menonton Karnaval SCTV juga untuk mengikuti Senam Massal Aerobic yang digelar Pemerintah Kabupaten Indramayu dalam rangka Hari Jadi Indramayu ke-495.

Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar didampingi Ketua Hari Jadi Indramayu ke-495 Ady Setiawan turut menyapa para penonton yang mayoritas warga Kabupaten Indramayu.

Senam Massal Aerobic dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Indramayu ke-495 pada Karnaval SCTV ini diikuti TP PKK kecamatan dan desa se-Kabupaten Indramayu.

BACA  Camat Bangodua Pimpin Musrenbang Tahun 2024

Istri Kuwu Desa Kenanga Asih Darpani menyampaikan, terima kasih kepada Bupati Indramayu Nina Agustina yang selalu hadir dan selalu ada dalam kemeriahan rangkaian Hari Jadi Indramayu ke-495 yang begitu memberikan kebermanfaatan untuk masyarakat Indramayu.

Partisipasi desa-desa yang ada di wilayah kecamatan Sindang dalam memeriahkan Hari Jadi Indramayu ke-495 antara lain Kirab dan Karnaval Budaya Indramayu, Pemecahan Rekor MURI 6001 Penari Topeng Kelana dan Senam Massal Aerobic di Karnaval SCTV dengan mengirimkan 10 orang perwakilan dari masing-masing TP PKK desa yang ada di kecamatan Sindang.

“Kami sebagai warga Indramayu merasa bangga karena ikut andil dalam segala rangkaian Hari Jadi Indramayu ke-495 yang digagas Bupati Indramayu Nina Agustina, harapannya semoga Indramayu lebih baik lagi dan terwujudnya Indramayu yang Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur dan Hebat (Bermartabat)” ujarnya
(Teno/MTQ – Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top