Siapkan Jabfung Pranata Humas, 31 Kecamatan di Kabupaten Indramayu Ikuti Verval

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU — Berlangsung selama dua hari, verifikasi dan validasi (verval) kebutuhan jabatan fungsional pranata hubungan masyarakat (humas) pada hari ke dua telah diikuti puluhan peserta dari 31 Kecamatan se-Kabupaten Indramayu.

Penyelenggaraan verval formasi kebutuhan jabatan fungsional pranata humas di lingkungan pemerintah daerah Kabupaten Indramayu dilaksanakan di Ruang Rapat Ki Tinggi Setda Kabupaten Indramayu, Jumat (10/11/2023).

Didampingi langsung oleh tim evaluator dari Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, perwakilan masing-masing kecamatan melakukan desk.

Kemenkominfo RI mengirimkan tim evaluator dengan tujuan untuk melihat sejauh mana pembenaran dari isian-isian formulir kebutuhan jabatan fungsional pranata humas yang sudah pernah diisi sebelumnya.

Firmansyah, sebagai salah satu tim evaluator dari Kemenkominfo RI menyampaikan, setiap indikator pertanyaan yang berikan oleh tim evaluator agar dijawab dengan sejujur-jujurnya.

“Bapak-Ibu sekalian, saat melakukan desk nanti agar setiap indikator yang kami tanyakan itu dijawab dengan sejujur-jujurnya, karena jawaban Bapak dan Ibu akan berdampak untuk kedepannya”, ujarnya. (Ppt/MTQ–Diskominfo Kabupaten Indramayu)

BACA  Bobot Anak Bertambah, Orang Tua Balita Penerima PMT di Kecamatan Tukdana Gembira
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top