Camat Pasekan Hadiri Sabtu Ceria Di Taman Tjimanoek

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU – Keceriaan dan antuasiasme ratusan siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) dari Kecamatan Pasekan terlihat ketika mengikuti agenda rutin Sabtu Ceria di Taman Tjimanoek, Sabtu (21/1/2023).

Sabtu Ceria yang merupakan kali perdana di tahun 2023 ini berlangsung sangat meriah. Selain diisi dengan berbagai penampilan dari siswa-siswi seperti menari Tari Topeng dan mendongeng, juga edukasi pembelajaran diluar kelas yakni bagaimana cara pengamanan Pemadam Kebakaran (Damkar), pengetahuan bercocok tanam, melukis, membaca dan mewarnai.

Dalam kegiatan tersebut Camat Pasekan Haryono menyampaikan, Sabtu Ceria merupakan gagasan dan program dari Bupati Indramayu Nina Agustina Da’i Bachtiar yang memberikan ruang kepada dunia pendidikan guna menedukasi para pelajar di luar kelas.

Haryono mengapresiasi penyelenggara acara dan pihak yang mendukung serta menyampaikan rasa bangga bagi para guru dan anak-anak pelajar yang hadir mengikuti kegiatan Taman Tjimanoek yang bertajuk Sabtu Ceria.

“Sabtu Ceria merupakan sebuah program ibu Bupati Nina dalam rangka pengembangan edukasi pembelajaran di luar kelas dan pengembangan kreativitas. Selain itu juga mempererat silaturahmi kita dengan para guru dan para siswa-siswi se-Kecamatan Pasekan,” ungkapnya.

Dirinya berpesan untuk para siswa-siswi agar terus bersemangat belajar dalam meraih masa depan yang cemerlang, dimana program Sabtu Ceria ini adalah upaya Pemerintah Kabupaten Indramayu menuju Indramayu Bermartabat (Bersih, Religius, Maju, Adil, Makmur, dan Hebat). (Lkp/MTQ–Tim Publikasi Indramayu)

BACA  Diskominfo Indramayu Turut Andil Sukseskan Layanan Komunikasi Krisis Nasional yang Terintegrasi
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top