Pemdes Tenajar Lor Lanjutkan Pengerjaan Betonisasi Jalan Poros Desa

Loading

DISKOMINFO INDRAMAYU — Pemerintah Desa Tenajar Lor Kecamatan Kertasemaya Kabupaten Indramayu kembali melanjutkan pengerjaan betonisasi jalan poros desa.

Kali ini pengerjaan dilanjutkan di Blok Anjun dan Blok Darung Desa Tenajar Lor Kecamatan Kertasemaya Kabupaten Indramayu, Senin (8/5/2023).

Dikatakan Kepala Desa Tenajar Lor Edy Supriatna, lanjutan pengerjaan betonisasi jalan di Desa Tenajar Lor Kecamatan Kertasemaya yang teralokasi di beberapa titik ini bersumber dari Dana Desa (DD) Tahap I Tahun 2023.

“Hari ini lanjut membangun Indonesia dari Tenajar Lor, Anggaran Dana Desa Tahap I TA. 2023, titik lokasi kedua di Blok Anjun dan titik lokasi ke3 di Blok Darung. Semoga bermanfaat. Menyusul titik lokasi ke 4 di RT. 007 RW. 003 dan titik ke 5 dan 6 di RT. 001 RW. 003,” katanya.

Edy menambahkan, pengejaran jalan dengan sistem betonisasi ini disambut antusias masyarakat setempat, hal ini terlihat dikala para warga ikut bergotong-royong ketika proses pengerjaan berlangsung.

Kembali diharapkan Edy, masyarakat diminta untuk menjaga pembangunan dengan baik dan terus bergotong-royong bersama pemerintah desa dalam terlaksananya pembangunan yang dapat bermanfaat dalam menunjang aktivitas. (R/MTQ–Tim Publikasi Diskominfo Indramayu)

BACA  Sosialisasi dan Bimtek Penggunaan Aplikasi Prodeskel, Siskeudes, Sipades
Facebook
Twitter
WhatsApp
Email
Scroll to Top